Fb Img 1726909644059
BuserNet.co.idInfo Daerah

Husniah Talenrang Bareng Komjen Pol Fadil Imran Ziarah Ke Makam Orangtua di Bontonompo

admin
174
×

Husniah Talenrang Bareng Komjen Pol Fadil Imran Ziarah Ke Makam Orangtua di Bontonompo

Sebarkan artikel ini
P Img 20240306 Wa0198

Gowa, Busernet.co.id || Husniah Talenrang Bareng Komjen Pol Fadil Imran Ziarah Ke Makam Orangtua di BontonompoPerbesar

Jelang Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah, Kabarhakam Komjen Pol Muh Fadil Imran pulang ke kampung halaman di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Fadil Imran berziarah ke makam kedua orantuanya di dipekuburan keluarga Dusun Kalluarrang, Desa Manjapai, Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa, Selasa 5 Maret 2024.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu ditemani oleh adiknya Sitti Husniah Talenrang.

Ziarah ke makam orangtua merupakan agenda rutin dua kakak beradik ini ketika menjelang bulan suci ramadhan.

“Alhamdulillah berhubung kakak saya Dg Timung panggilan karibnya Komjen Pol Muh Fadil Imran tiba di kampung dalam rangka melakukan kunjungan kerja, saya sekaligus minta waktu luangnya sebentar, mengajaknya ke kuburan kedua orang tua kami berziarah sekaligus temu kangen dengan keluarga besar di Kalurahan Desa Majapait Kecamatan Bontonompo,” jelas Husniah Talenrang.

Usai ziarah, Husniah Talenrang berkumpul bersama keluarga besarnya di Balla Lompoa yang jaraknya tidak terlalu jauh dari lokasi pekuburan orang tuanya.

Husniah Talenrang juga berpesan kepada saudara-saudaranya agar saling bahu-membahu dan menjaga kekompakan serta silaturahmi.

“Saya berharap saudara-saudaraku mari saling menjaga silaturahmi, jaga kekompakan, serta menjunjung tinggi harkat martabat keluarga besar kita di Kabupaten Gowa khususnya di Kecamatan Bontonompo,” pesan Ketua DPD PAN Gowa itu.

Setelah temu kangen dan foto bersama dengan keluarga besarnya di Balla lompoa, Husniah Talenrang dan Komjen Pol Muh Fadil Imran saling berpamitan.

Husniah Talenrang bersama rombongannya kembali ke Kota Makassar, sedangkan Fadil Imran bersama rombongan masih menghadiri kunjungan kerja di Polres Gowa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *