Scroll untuk baca artikel
Img 20241122 Wa0045
BuserNet.co.id

Dengan Semangat Babinsa Tamiang Hulu Bantu Petani Bersihkan Gulma Pada Tanaman Kacang Panjang

busernett88
14
×

Dengan Semangat Babinsa Tamiang Hulu Bantu Petani Bersihkan Gulma Pada Tanaman Kacang Panjang

Sebarkan artikel ini
Img 20241112 Wa0008

TAMIANG, Busernet.co.id || Babinsa Koramil 05/Tamiang Hulu Serka Dwi Sapta Hadi melaksanakan kegiatan membantu membersihkan kebun kacang panjang milik Bapak Rudi warga Desa Sunting, Kecamatan Banda Pusaka, Kabupaten Aceh Tamiang. Selasa (12/11/2024)

Saat pelaksanaan pendampingan Serka Dwi Sapta Hadi mengungkapkan, tanaman Kacang panjang tersebut perlu dirawat agar bisa tumbuh optimal salah satunya adalah dengan pengendalian gulma dan tanaman pengganggu tanaman tersebut.

Lebih lanjut Serka Dwi Sapta Hadi juga menyampaikan bahwa diharapkan dengan terjunnya Babinsa dapat memotivasi para petani untuk lebih giat bercocok tanam sehingga hasil panen meningkat dengan sendirinya dan meningkatkan pendapatan para petani,” ujarnya.

Sementara itu, bapak Rudi, dirinya sangat berterima kasih kepada Babinsa yang telah membantunya membersihkan rumput liar di perkebunan kacang panjang miliknya.

Img 20241021 Wa0072(2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *