Fb Img 1726909644059
Uncategorized

Jaga Kelestarian, Kodim 0103/Aceh Utara Terus Lakukan Pemeliharaan Bibit Tanaman Keras

busernett88
8
×

Jaga Kelestarian, Kodim 0103/Aceh Utara Terus Lakukan Pemeliharaan Bibit Tanaman Keras

Sebarkan artikel ini
Img 20240929 Wa0039(1)

Lhokseumawe, Busernet.co.id || Dalam Rangka Menjaga dan Melestarikan Lingkungan Hidup, Kodim 0103/ Aceh Utara terus melakukan pemeliharaan budidaya bibit tanaman keras yang produktif dan bernilai ekonomis, Minggu (29/09/2024).

Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar S.T.,M.M.,M.H.I., mengatakan pemeliharaan ini merupakan tahapan yang harus dilakukan agar hasil bibit yg kita tanam beberapa bulan lalu akan baik dan subur untuk siap tanam.

“Hal ini Bertujuan untuk membantu pemerintah dalam melestarikan alam dan lingkungan hidup, ini juga salah satu program unggulan Komando atas agar selalu menyatu dengan alam dengan menanam pohon keras yang produktif serta bernilai ekonomis, contohnya pohon mahoni dan Jengkol”, jelas Dandim.

Disamping itu, pembibitan bukan hanya di Kodim 0103/Aceh Utara melainkan seluruh jajaran Koramil juga wajib menanam, “memanfaatkan di tiap belakang halaman Koramil untuk melakukan penanaman berbagai jenis tanaman, serta melakukan penyiapan budidaya pembibitan pohon sebagai tempat produksi stok pohon”, ungkapnya.

Lanjut, Dandim menyebutkan Penghijauan dan penanaman sangat penting di wilayah guna mengatasi dampak El Nino di daerah yang labil tanahnya dan juga menjadikan daerah semakin asri, untuk itu Kodim 0103/Aceh Utara melaksanakan program ini demi kelestarian lingkungan.

“Nantinya bibit ini akan ditanam disesuaikan dengan kondisi alamnya, guna rehabilitasi lahan kritis. Yakni dengan cara menanam, memelihara, penyulaman dan merawat tanaman itu,”tandas Dandim.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *