Serang, busernet.co.id // Ketua DPW PKB Banten, Ahmad Fauzi mendapatkan penghargaan oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar pada Harlah PKB ke-26 di JCC Senayan, Selasa 23 Juli 2024.
Penghargaan dari Muhaimin Iskandar alias Cak Imin ini terkait dengan jasa serta kontribusi Ahmad Fauzi sebagai caleg pemilik suara di DPR RI dari Dapil Banten 1 pada Pemilu 2024 lalu.
Fauzi menjadi Caleg terpilih dari Dapil Banten setelah mendapat 98.259 suara di Pemilu 2024.
Perolehan suara Fauzi ini tertinggi di Dapil Banten 1. Selain itu, PKB mampu meraup suara partai sebanyak 48.060 suara.
“PKB baru mendapat kursi di DPR RI Banten 1 sejak 2004 silam.
Ini hasil kerja keras dan kerja cerdas bersama,” ungkap Fauzi usai menerima penghargaan.
Ahmad Fauzi menjabat sebagai Ketua DPW PKB Banten sejak 2019.
Saat itu, dirinya berhasil duduk di kursi DPRD Provinsi Banten Periode 2019-2024.
Kemudian ada kebijakan untuk penyamaan periodesasi kepengurusan.
Maka dilaksanakan musyawarah wilayah serentak se indonesia dan dirinya terpilih kembali untuk periode 2020 – 2025
Fauzi menegaskan, dirinya mendapat tugas berat dari DPP PKB untuk merebut kursi di Dapil Banten 1 pada Pemilu 2024.
Tugas berat itu dibayar tuntas oleh Fauzi sebagai Caleg dengan mendapat suara terbanyak di Dapil Banten 1.
“Terima kasih pada semua jajaran DPW, DPC, DPAC ranting dan semua tim se-Banten atas support, kerja keras dan kerja cerdas bersama. Penghargaan ini untuk kita semua.