Scroll untuk baca artikel
Food

Srikandi Ganjar Adakan Pelatihan Buat Makanan Ambal Khas Buol Bareng Ibu-ibu

admin
138
×

Srikandi Ganjar Adakan Pelatihan Buat Makanan Ambal Khas Buol Bareng Ibu-ibu

Sebarkan artikel ini
Screenshot 2024 0216 032048

BUOL, Busernet.co.id – Sukarelawan Ganjar Pranowo tergabung dalam Srikandi Ganjar mengadakan pembuatan makanan ambal, makanan khas Buol bersama ibu-ibu alias emak-emak.

Kegiatan itu dilaksanakan di Desa Bunobogu, Kecamatan Bunobogu, Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Dalam kegiatan tersebut, Srikandi Ganjar menggandeng kelompok tani perempuan wilayah setempat.

Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Sulteng, Nanda menyebut pelatihan ini bertujuan meningkatkan kemampuan para ibu-ibu di desa ini untuk bisa membuat makanan tradisional ini.

“Kami melatih kemampuan para ibu-ibu di sini cara membuat makanan ambal khas buol yang benar dan memiliki rasa yang enak,” kata Nanda dalam siaran persnya, Rabu (6/9/2023).

Ambal adalah makanan khas warga Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah yang banyak digemari. Makanan itu biasa disebut pizza karena memiliki kemiripan.

Menurut Nanda, makanan itu dibuat dengan cara dimasak dengan campuran berbahan ikan segar maupun bahan-bahan lainnya yang membuat cita rasanya semakin enak.

“Ambal terbuat dari olahan sagu dan ikan serra dimasak menggunakan tungku. Masyarakat buol sering menyebutnya pizza buol,” tutur Nanda.

Nanda mengaku sangat senang dengan mengadakan kegiatan tersebut. Sebab, kegiatan disambut dengan baik oleh masyarakat sekitar yang menghadiri cara tersebut.

“Kegiatan ini berjalan dengan dihadiri milenial dan ibu-ibu sekitar,” katanya.

Di sela acara, Nanda juga mensosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (2024) kepada para peserta yang menghadiri pelatihan itu.

Img 20241021 Wa0072(2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *